Android merupakan sistem operasi yang bersifat opensource sehingga banyak orang yang senang untuk mengembangkannya. Bagi Anda yang sering "mengoprek" atau senang bermain-main dengan ROM Android, pasti ada dua istilah yang sudah tidak asing lagi di telinga Anda yaitu “odexed” dan “deodexed”.
Apa perbedaan Odex dan Deodex
Odex ROM adalah ROM Android yang menggunakan file ".odex" untuk mengoptimalkan kinerja sistem. File .odex adalah file yang dihasilkan oleh kompilator saat membuat ROM Android, dan berisi instruksi kode biner yang telah dioptimalkan untuk dijalankan pada perangkat Android tertentu.
Karena file .odex ini terpisah dari file aplikasi asli, maka ROM Odex memerlukan waktu boot yang lebih cepat dan kinerja sistem yang lebih baik. Namun, ROM Odex tidak dapat dimodifikasi dan diubah secara signifikan tanpa merusak sistem.
Sementara itu, Deodex ROM adalah ROM Android yang tidak menggunakan file .odex, sehingga aplikasi dan sistem di dalamnya tidak dioptimalkan untuk perangkat tertentu. Hal ini memungkinkan ROM Deodex untuk dimodifikasi dan diubah dengan lebih mudah, tetapi juga membuat kinerja sistem menjadi lebih lambat dan memerlukan waktu boot yang lebih lama.
Rom Odexed
Jika Anda memiliki odexed ROM, maka Anda akan menemukan banyak file dengan ekstensi .odex pada folder system app. Sebagai contoh Anda akan menemukan file browser.apk dan kemudian file browser.odex di bawahnya.
Odex sendiri merupakan singkatan dari ''Optimized Dalvik Executable File''. File ini berfungsi untuk mengatur struktur system yang berisi informasi mengenai suatu aplikasi seperti informasi start up, pemakaian dan lainnya. File ini akan mengizinkan system Android untuk mengakses berbagai macam informasi tersebut tanpa perlu mengakses file inti (.apk) dan kemudian mengambi dari file tersebut. File odex ini kemudian secara otomatis dimuat ke dalvik cache, sehingga system Android anda akan bekerja jauh lebih cepat. Itulah kenapa Anda diharuskan untuk membersihkan dalvik cache ketika akan menginstal ROM baru karena dalam dalvik cache tersebut banyak informasi yang berkaitan langsung dengan performa sistem Android.
Kelebihan dan kekurangan dari Odexed ROM
- Berbagai macam aplikasi dapat dibuka lebih cepat karena berbagai informasi penting yang dimilikinya sudah dimuat oleh sistem Android sebelumnya
- file.apk dari aplikasi tersebut akan memiliki ukuran yang tidak terlalu besar sehingga akan menghemat memori Anda.
Sementara itu kekurangan dari odexed ROM ini di antaranya adalah:
- Melakukan modifikasi terhadap suatu aplikasi menjadi lebih sulit karena kode dari aplikasi tersebut terbagi ke dalam dua file yang terpisah
- Jika Anda menghapus sebagian data dari aplikasi tersebut, maka Anda juga harus menghapus file.odex nya untuk menghindari berbagai macam error pada sistem Android
Rom Deodexed
Kelebihan dan kekurangan dari deodexed ROM
- Deodexed ROM lebih mudah untuk dimodifikasi karena semua data tersimpan di file apk-nya saja.
- Aplikasi yang terdapat pada sistem lebih mudah untuk dihapus karena hanya file apk-nya saja yang harus dihapus
Sementara itu kekurangan dari deodexed ROM di antaranya adalah:
- Program library tidak bisa dimuat terlebih dahulu sehingga membutuhkan waktu yang agak lama untuk membuka sebuah aplikasi.
- Proses booting akan memakan waktu yang cukup lama karena informasi yang terdapat di apk harus diambil terlebih dahulu
- Instal aplikasi rootex (root explore), bisa di download di Playstore.
- buka aplikasinya, masuk kedalam folder root atau buka tab root.
- masuk kedalam folder system/priv-app
Kesimpulan
Link it's ready | scrool down